Cari Blog Ini

Minggu, 19 Februari 2012

Mengatasi Masalah DrWatson Postmortem Debugger Pada Komputer

Artikel ini saya buat berdasarkan kejadian saya malam kemarin sewaktu akan mengkopi sebuah file dari folder satu ke folder yang lain. Pada saat akan melakukan pengkopian saya menggunakan windows explorer, begitu file itu dikopi dan ketika akan di paste kan ke folder yang lain melalui klik kanan, tiba-tiba muncul popup seperti gambar dibawah ini

dr watson post mortem debugger

Gambar diatas bukan hasil screenshot pada komputer saya, melainkan saya dapatkan dari google, karena pada saat kejadian begitu saya klik Don't Send seketika komputer saya menjadi kaku (freeze) sehingga tidak sempat untuk mengambil screenshot.

Akhirnya komputer saya restart, lalu saya mencari pemecahan masalah lewat google, dan akhirnya menemukan sebuah cara untuk memperbaikinya, yaitu dengan menonaktifkan Dr.Watson ( bukan dokter kesehatan ). Cara ini sudah saya gunakan kemarin dan hasilnya masalah seperti diatas tidak muncul lagi sampai dengan sekarang ini, bahkan saya coba lagi dengan mengkopi sebuah file berukuran besar tapi tidak muncul lagi masalah tersebut.

Caranya antara lain :

1. Klik menu Start lalu klik Run...
2. Pada menu Run... ketik regedit
3. Lalu buka folder HKEY_LOCAL_MACHINE > SOFTWARE > Microsoft > Windows NT > Current Version
4. pada folder Current Version, cari folder Aedebug, dobel klik pada Auto lalu ganti Value Data menjadi 0

regedit post mortem debugger

5. Jika sudah, tutup regedit dan restart komputer.

Semoga bisa membantu rekan-rekan yang mengalami masalah yang sama seperti saya...

Senin, 06 Februari 2012

Mengatasi Error invalid crc for so3d.exe

Mengatasi Error invalid crc for so3d.exe


Mungkin untuk pada Seal Lovers benci dengan Game Guard baru yaitu Delphine yang sering mengalami problem, disini aku ingin memberi tahu cara mengatasi sebuah problem yang disebabkan oleh Delphine.
 sebenarnya problem ini terjadi karna Game Guard Delphine menganggap file SO3D.exe telah di modifikasi tetapi sebenarnya untuk para Seal Lovers yang bermain jujur tidak mungkin memodifikasi file SO3D.exe kenapa bisa begitu?..
Virus, virus adalah dalang dari semua problem ini biasanya virus yang menyerang file ini adalah virus Ramnit.
Cara mengatasinya :
  • Scan seluruh komputer dengan Antivirus yang sudah di update ( bila ingin cepat bermain lewatkan saja tahap ini)
  •  Download SealOnline Cure by aris deo
  • Extrak Download tadi ke folder Seal Online di komputer kamu
  • dan Jalankan AutoUpdate.exe
  • Bila masih error ulangi dari tahap ke 2
  • Enjoy Gamming